Wednesday, 7 February 2018

RPP BIOLOGI KELAS XI SEL


DOWNLOAD FILE DISINI YA

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
                        Nomor                           : 1
Kelas / Semester            : XI / 1
Materi Pembelajaran     : Sel
Alokasi Waktu              : 12 X 45 menit
Jumlah Pertemuan         : 3 kali

·        Kompetensi Dasar (KD)
3.1  Memahami  tentang komponen kimiawi penyusun sel, ciri hidup pada sel yang ditunjukkan oleh struktur, fungsi dan proses yang berlangsung di dalam sel sebagai unit terkecil kehidupan.
3.2  Menganalisis berbagai proses pada sel yang meliputi mekanisme transpor pada membran, difusi, osmosis, transpor aktif, endositosis, dan eksositosis, reproduksi, dan sintesis protein sebagai dasar pemahaman bioproses dalam sistem hidup.

1.1  Menyajikan model/charta/gambar/ yang merepresentasikan pemahamannya tentang struktur dan fungsi sel sebagai unit terkecil kehidupan.
1.2  Membuat model proses dengan menggunakan berbagai macam media melalui analisis hasil studi literatur, pengamatan mikroskopis, percobaan, dan simulasi tentang bioproses yang berlangsung di dalam sel.

·        Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)
3.1.1        Menjelaskan sejarah penemuan sel dan teori sel.
3.1.2        Menjabarkan kisaran ukuran sel.
3.1.3        Membandingkan struktur sel prokariotik dengan sel eukariotik.
3.1.4        Mendeskripsikan komponen kimiawi sel, struktur dan fungsi sel sebagai unit terkecil kehidupan.
3.1.5        Menunjukkan organel-organel sel melalui pengamatan gambar sel hewan dan sel tumbuhan.
3.1.6        Mengemukakan perbedaan sel tumbuhan dengan sel hewan.
3.1.7        Menjelaskan fungsi organel-organel sel berkaitan dengan bioproses dalam sistem hidup, seperti sintesis protein, reproduksi, respirasi, sekresi, dan metabolisme.

3.2.1        Menganalisis mekanisme transpor pasif melalui membran sel (difusi dan osmosis) dari hasil pengamatan percobaan.
3.2.2        Menjelaskan diagram transpor aktif (pompa ion, kotranspor, endositosis, dan eksositosis).

4.1.1        Melakukan pengamatan dengan menggunakan mikroskop cahaya terhadap sel hewan dan sel tumbuhan, serta membandingkan hasilnya dengan gambar dari mikroskop elektron.
1.2.1        Melakukan percobaan proses difusi, osmosis, dan plasmolisis.


·       Tujuan Pembelajaran
Afektif:
1.      Siswa dapat mengubah perilakunya untuk mengagumi keteraturan dan kompleksitas ciptaan Tuhan tentang struktur dan fungsi sel, serta bioproses yang berlangsung di dalam sel.
2.      Siswa dapat menunjukkan sikap dan perilaku ilmiah (teliti, tekun, jujur sesuai data dan fakta, disiplin, tanggung jawab, dan peduli dalam melakukan observasi dan eksperimen tentang sel.

Kognitif:
1.      Siswa dapat menjelaskan sejarah penemuan sel dan teori sel melalui kajian literatur.
2.      Siswa dapat menjabarkan kisaran ukuran sel berdasarkan kajian literatur.
3.      Siswa dapat membandingkan struktur sel prokariotik dengan sel eukariotik melalui pengamatan gambar.
4.      Siswa dapat mendeskripsikan komponen kimiawi sel, struktur dan fungsi sel sebagai unit terkecil kehidupan.
5.      Siswa dapat menunjukkan organel-organel sel melalui pengamatan gambar sel hewan dan sel tumbuhan.
6.      Siswa dapat mengemukakan perbedaan sel tumbuhan dengan sel hewan berdasarkan pengamatan langsung dengan mikroskop cahaya dan gambar dari mikroskop elektron.
7.      Siswa dapat menjelaskan fungsi organel-organel sel berkaitan dengan bioproses dalam sistem hidup, seperti sintesis protein, reproduksi, respirasi, sekresi, dan metabolisme.
8.      Siswa dapat menganalisis mekanisme transpor pasif melalui membran sel (difusi dan osmosis) dari hasil pengamatan percobaan.
9.      Siswa dapat menjelaskan diagram transpor aktif (pompa ion, kotranspor, endositosis, dan eksositosis).

Psikomotorik:
1.      Siswa dapat melakukan pengamatan dengan menggunakan mikroskop cahaya terhadap sel hewan dan sel tumbuhan, serta membandingkan hasilnya dengan gambar dari mikroskop elektron.
2.      Siswa dapat melakukan percobaan proses difusi, osmosis, dan plasmolisis.

·       Materi Pembelajaran
1.      Materi Fakta: Tubuh makhluk hidup bila diamati dengan mikroskop, tersusun atas sel-sel. Di dalam sel terdapat senyawa kimiawi dan organel-organel sel.
Makhluk hidup tersusun atas sel-sel
Sel-sel penyusun jaringan
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjYW39c8lF5KUDbslE69tWleKBnBC-ZdcPnMrw7wL-Ry72qZSLbbVBlDqqAQXW1Bd26BKoeAY8B0aSZyl7JMUxr93eyE0SZTWD1XOWqlXVtGOx6T9Bz3ma9d4Xuzett98zmBNr73XSiBk-m/s320/b.merah.jpg 
Sel-sel pada epidermis umbi bawang merah.
http://www.yayasansetara.or.id/gambar/artikel/artikel-pembentukan-dab-fungsi-sel-darah-putih-4-l.jpg
Sel-sel pada darah manusia.
https://encrypted-tbn3.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcTr0w-UrWhygBNMncOhC7X4rErqxhmARQHIE88buEW7jHIssG68
Sel-sel pada otot jantung hewan.
Organel-organel di dalam sel hewan.
Organel-organel di dalam sel tumbuhan.

2.      Materi Konsep
·         Ilmuwan yang mengemukakan teori tentang sel, yaitu Robert Hooke, Antonie Van Leeuwenhoek, Jean Baptiste de Lamarck, Ludolph Christian Treviranus dan Johann Jacob Paul Moldenhawer, Henri Dutrochet, Theodore Schwann (ahli anatomi hewan) dan Matthias Jakob Schleiden, Max Schultze, Felix Dujardin, Johannes Purkinje, Rudolf Ludwig Karl Virchow, Robert Brown, R. Strasburger, dan C. Bernard
·         Sel merupakan unit struktural terkecil, unit fungsional, dan unit hereditas.
·         Kisaran ukuran sel berdiameter 1 – 100 μm, volume 1 – 1.000 μm3.
·         Tipe sel secara struktural, yaitu sel prokariotik dan sel eukariotik.
·         Sel hidup memiliki 4 makromolekul, yaitu karbohidrat (monosakarida, disakarida, polisakarida), lipid (lemak, fosfolipid, sfingolipid, steroid, lilin, karotenoid, limonen), protein, dan asam nukleat (DNA, RNA).
·         Organel-organel yang terdapat di dalam sel eukariotik, yaitu: membran sel (membran plasma sel), nukleus (inti sel), sitoplasma, ribosom, retikulum endoplasma, badan Golgi, lisosom, peroksisom, glioksisom, mitokondria, plastida, vakuola, sentrosom dan sentriol, sitoskeleton, dan dinding sel.
·         Sel hewan berbeda dengan sel tumbuhan. Sel hewan tidak memiliki dinding sel dan plastida, vakuola kecil. Sel tumbuhan memiliki dinding sel dan plastida, vakuola besar, tidak memiliki sentriol.
·         Transpor zat melalui membran dapat dibedakan 2 macam, yaitu transpor pasif dan transpor aktif.
·         Transpor pasif: arah perpindahan molekul menuruni gradien konsentrasi, tidak memerlukan energi. Contoh: difusi, difusi dipermudah oleh saluran protein dan protein transpor, osmosis.
·         Transpor aktif: arah perpindahan molekul melawan gradien konsentrasi, memerlukan energi. Contoh: pompa ion, kotranspor, eksositosis, endositosis (fagositosis, pinositosis, endositosis yang diperantarai reseptor).

3.      Materi Prinsip
·         Makhluk hidup terdiri dari sel-sel.
·         Transpor melalui membran sel

4.      Materi Prosedural
·         Pengamatan sel tumbuhan dan hewan.
·         Pembuatan preparat segar jaringan tumbuhan dan hewan.
·         Mengamati fakta gejala difusi, osmosis, dan plasmolisis.

·        Metode Pembelajaran
·         Diskusi kelas
·         Presentasi siswa
·         Eksperimen
·         Penemuan (discovery learning)

·        Kegiatan Pembelajaran
  1. Pertemuan ke-1
No
Kegiatan Belajar
Waktu
(menit)
1
Pendahuluan
·         Guru memberikan salam dan berdoa bersama (sebagai implementasi nilai religius).
·         Guru mengabsen, mengondisikan kelas dan pembiasaan (sebagai implementasi nilai disiplin).
·         Apersepsi: Guru menggali pengetahuan siswa tentang sel. Apa yang Anda ketahui tentang sel-sel yang menyusun tubuh kita?
·         Memotivasi:
Menunjukkan bahwa sel melakukan metabolisme atau bioproses, seperti respirasi, pencernaan intrasel, sintesis protein, dan reproduksi sel. Mengapa sel dapat melakukan metabolisme atau bioproses tersebut?
·        Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.
·        Pre-test

15
2
Kegiatan inti
a. Mengamati:
·         Guru mengajak murid untuk mengamati dan menganalisa gambar (halaman 5) tentang tingkatan organisasi kehidupan mulai dari atom – molekul – sel – jaringan – organ – sistem organ – tubuh manusia (individu).
·         Siswa secara individu melakukan pengamatan gambar dengan cermat dan teliti.

b.      Menanya:
·         Siswa dimotivasi/diberikan kesempatan menanya sebagai ungkapan rasa ingin tahu.

c.       Mengumpulkan data (eksplorasi):
·         Siswa secara berkelompok (3 – 5 siswa) melakukan kajian literatur/ browsing di internet tentang teori-teori sel yang dikemukakan oleh para ilmuwan, kisaran ukuran sel, tipe sel secara struktural, komponen kimiawi sel, dan organel-organel yang terdapat di dalam sel eukariotik

d.      Mengasosiasikan
·         Diskusi dalam kelompok untuk menganalisis teori-teori sel yang dikemukakan oleh para ilmuwan, kisaran ukuran sel, tipe sel secara struktural, komponen kimiawi sel, dan organel-organel yang terdapat di dalam sel eukariotik

e.       Mengomunikasikan
·         Diskusi kelas, setiap kelompok mempresentasikan hasil pembahasan teori-teori sel yang dikemukakan oleh para ilmuwan, kisaran ukuran sel, tipe sel secara struktural, komponen kimiawi sel, dan organel-organel yang terdapat di dalam sel eukariotik.
·         Guru memberikan tambahan informasi.
·         Guru bersama siswa menyepakati hasil pengembangan materi.
150
3
Penutup
·      Resume: Guru membimbing siswa menyimpulkan tentang sel.
·      Refleksi: Memberikan pertanyaan berkaitan dengan sel.
·      Tindak lanjut: Penugasan menjawab pertanyaan pada fitur buku paket
·      Rencana pembelajaran selanjutnya: Praktikum mengamati struktur sel tumbuhan dan hewan dari preparat segar (halaman 28 – 29).
·      Post-test

15

  1. Pertemuan ke-2
No
Kegiatan Belajar
Waktu
(menit)
1
Pendahuluan
·         Siswa berada di laboratorium, dan duduk sesuai dengan kelompoknya masing-masing.
·         Memberikan salam dan berdoa (sebagai implementasi nilai religius).
·         Mengabsen, mengondisikan kelas dan pembiasaan (sebagai implementasi nilai disiplin).
·         Apersepsi: Menggali pengetahuan siswa tentang bagaimana cara menggunakan mikroskop untuk mengamati sel-sel dari jaringan hewan dan tumbuhan.
·         Memotivasi:  Guru menanyakan persiapan bahan-bahan praktikum yang di bawa siswa (misalnya gabus, umbi bawang merah, akar, batang, daun, kecambah, tulang, otak, darah, dan sayap serangga). 
Pernahkah Anda melihat sel-sel dari jaringan tumbuhan dan hewan dengan menggunakan mikroskop?
·         Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.

15
2
Kegiatan inti
a.      Mengamati
·      Guru menyuruh siswa untuk memegang batang tumbuhan dan tubuh manusia (misalnya tangan), kemudian siswa disuruh membandingkannya (tubuh hewan/manusia lunak, sedangkan tumbuhan keras).

b.      Menanya
·      Siswa dimotivasi/diberikan kesempatan menanya sebagai ungkapan rasa ingin tahu berkaitan dengan objek yang diamatinya. Misalnya: Mengapa jaringan tumbuhan lebih keras daripada hewan/manusia? Apa yang menyebabkannya? Apa ada perbedaan antara sel-sel penyusun makhluk hidup?

c.       Mengumpulkan data/ mencoba melakukan pengamatan sel tumbuhan dan hewan dengan menggunakan mikroskop.
·         Guru mengajak siswa untuk mempersiapkan alat-alat dan bahan praktik.
·         Siswa mempelajari cara kerja praktikum dan diberi kesempatan untuk menanya bila tidak paham.
·         Guru memberikan penjelasan untuk mempertegas cara kerja praktikum yang benar, yaitu cara membuat preparat segar sel-sel dari berbagai jaringan tumbuhan dan hewan, serta cara mengamatinya dengan mikroskop.
·         Siswa secara berkelompok melakukan pengamatan sel-sel dari preparat segar hasil buatannya dengan cermat dan teliti.
·         Siswa menggambar objek hasil pengamatan.

d.     Mengasosiasikan
·         Siswa bekerja dengan teman sekelompoknya untuk menganalisis dan mendiskusikan hasil pengamatannya, seperti membandingkan sel hidup dengan sel mati dari gabus tumbuhan, atau bentuk dan ukuran sel-sel tumbuhan maupun sel-sel hewan. 
·         Siswa menjawab pertanyaan-pertanyaan pada lembar kegiatan praktikum.

e.      Mengomunikasikan
·         Diskusi kelas, setiap kelompok mempresentasikan hasil pengamatannya.
·        Guru memberikan tambahan informasi berkaitan dengan ciri-ciri sel hidup, perbedaan bentuk dan ukuran, perbedaan ciri-ciri sel tumbuhan dengan hewan berdasarkan hasil pengamatan.
·        Guru mengkonfirmasi ciri-ciri sel-sel hidup, perbedaan sel tumbuhan dengan sel hewan.

150
3
Penutup
·        Resume: Guru membimbing siswa menyimpulkan tentang ciri-ciri sel hidup, perbedaan bentuk, ukuran, ciri-ciri sel-sel tumbuhan dengan hewan berdasarkan hasil pengamatan.
·        Refleksi: Memberikan pertanyaan kepada siswa tentang bagaimana cara membuat preparat segar sel-sel dari jaringan tumbuhan/hewan, perbedaan antara sel hidup dengan sel mati; serta perbedaan bentuk, ukuran, dan ciri-ciri sel-sel tumbuhan dengan hewan.
·        Tindak lanjut: Penugasan membuat laporan tertulis praktikum pengamatan sel.

15

  1. Pertemuan ke-3
No
Kegiatan Belajar
Waktu
(menit)
1
Pendahuluan
·         Guru memberikan salam dan berdoa bersama (sebagai implementasi nilai religius).
·         Guru mengabsen, mengondisikan kelas dan pembiasaan (sebagai implementasi nilai disiplin).
·         Apersepsi: Menggali pengetahuan siswa tentang contoh-contoh transpor zat melalui membran plasma (difusi dan osmosis).
·        Guru memotivasi: menanyakan kepada siswa apa tujuan sel tumbuhan/ hewan melakukan transpor melalui membran, bagaimanakah mekanismenya.
·        Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.

15
2
Kegiatan inti
a.      Mengamati
·         Guru mengajak murid untuk mengamati dan menganalisa gambar/ film video tentang contoh transpor zat melalui membran, seperti pertukaran oksigen dengan karbon dioksida, atau menunjukkan potongan batang kangkung segar yang direndam air dan batang kangkung yang tidak direndam air.

b.      Menanya
·         Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk menanya berkaitan dengan film video transpor zat melalui membran, atau mengapa terdapat perbedaan antara batang kangkung yang direndam dengan air dengan batang kangkung yang tidak direndam air.

c.      Mengumpulkan data/ Eksperimen
·         Guru mengajak siswa untuk mempersiapkan alat-alat dan bahan praktik.
·         Siswa mempelajari cara kerja praktikum dan diberi kesempatan untuk menanya bila tidak paham.
·         Guru memberikan penjelasan untuk mempertegas cara kerja praktikum yang benar tentang difusi, osmosis, dan plasmolisis.
·         Siswa secara berkelompok melakukan eksperimen tentang difusi, osmosis, dan plasmolisis (halaman 35 – 38) dengan cermat dan teliti.

d.      Mengasosiasikan
·         Siswa menganalisa data hasil eksperimen difusi, osmosis, dan plasmolisis.
·         Siswa menjawab pertanyaan di lembar praktikum berkaitan dengan eksperimen difusi, osmosis, dan plasmolisis.

e.      Mengomunikasikan
·         Setiap kelompok mempresentasikan hasil eksperimen difusi, osmosis, dan plasmolisis.
·         Guru mengkonfirmasi bila terjadi perbedaan pendapat tentang hasil eksperimen yang dipresentasikan siswa.
·         Guru memberikan tambahan informasi untuk pengembangan materi.
150
3
Penutup
·         Resume: Guru membimbing siswa menyimpulkan tentang transpor zat melalui membran (difusi dan osmosis), serta peristiwa plasmolisis.
·         Refleksi: Guru memberikan pertanyaan kepada beberapa siswa tentang transpor zat melalui membran.
·         Tindak lanjut: Guru menugaskan siswa untuk membuat laporan resmi tertulis lengkap dengan jawaban pertanyaan praktikum, dan mengerjakan soal-soal latihan uji kompetensi bab 1 (halaman 40 – 43).
·         Rencana pembelajaran selanjutnya: Bab 2 Struktur dan Fungsi Jaringan Tumbuhan (halaman 47).

15

·        Sumber Belajar/Bahan Ajar/Alat
1.      Sumber belajar:
Buku teks Biologi SMA/MA kelas XI, Penyusun Irnaningtyas. Penerbit Erlangga, Jakarta. Program peminatan kelompok Matematika dan Ilmu-ilmu Alam (MIA), Bab 1.

2.      Bahan ajar:
·      Bahan presentasi dan gambar sel tumbuhan, sel hewan, organel-organel sel, tabel perbedaan sel tumbuhan dengan sel hewan, transpor zat melalui membran plasma.
·      Bahan praktikum: jaringan segar dari tumbuhan dan hewan, kentang/bengkoang, daun Rhoeo discolor, gula, dan garam.

3.      Alat:
- Komputer/LCD, VCD/CD player.
- Mikroskop, silet, kaca objek, kaca penutup, pipet tetes, osmometer, statif, gelas beker, selaput selofan, cawan petri, pisau tumpul, dan kertas tisu.

·        Penilaian
  1. Kognitif
a.    Hasil jawaban latihan soal-soal (PR).
b.   Ulangan harian.
Contoh soal:   
·         Jelaskan perbedaan sel prokariotik dengan sel eukariotik.
·         Jelaskan perbedaan plastida: leukoplas, kromoplas, dan kloroplas.
·         Buatlah tabel perbedaan sel hewan dengan sel tumbuhan.
·         Berikan contoh peristiwa difusi dan osmosis.
·         Bagaimanakah mekanisme terjadinya plasmolisis?

2.      Psikomotorik:
·         Praktik di laboratorium:
Pengamatan berbagai macam sel dari tumbuhan dan hewan.
Pengamatan fakta gejala difusi, osmosis, dan plasmolisis.
·         Presentasi kelompok.

3.      Afektif:
Pengamatan sikap dan perilaku pada saat belajar di dalam ruang kelas dan praktikum di laboratorium.



INSTRUMEN PENILAIAN KEGIATAN PRESENTASI

Aspek penilaian   : Psikomotorik dan afektif
Judul kegiatan     : Presentasi kelompok tentang struktur dan fungsi sel sebagai unit terkecil kehidupan.
Tanggal Penilaian     :
Kelas                           :
                                                 
No
Kelompok
Nama Siswa
Aspek yang dinilai
Skor

Nilai
Materi presentasi
Kerja sama dalam kelompok
Keaktifan
Ketrampilan dalam mengemukakan pendapat
1








2








3










INSTRUMEN PENILAIAN KEGIATAN PRAKTIK

Aspek penilaian         : Psikomotorik
Judul kegiatan           : Pengamatan sel dari jaringan tumbuhan dan hewan.
Tanggal Penilaian     :
Kelas                           :
                                                 
No
Nama Siswa
Aspek yang dinilai
Skor

Nilai
Persiapan alat dan bahan
Kesesuaian pelaksanaan dengan cara kerja
Kontribusi dalam teman kelompok
Laporan praktikum (pengamatan sel)
1







2







3








Aspek penilaian         : Psikomotorik
Judul kegiatan           : Mengamati fakta gejala difusi, osmosis, dan plasmolisis.
Tanggal Penilaian     :
Kelas                           :
                                           
No
Nama Siswa
Aspek yang dinilai
Skor

Nilai
Persiapan alat dan bahan
Kesesuaian pelaksanaan dengan cara kerja
Kontribusi dalam teman kelompok
Laporan eksperimen
1







2







3









INSTRUMEN PENILAIAN  SIKAP

Materi               Sel
Kelas/Semester: 
Hari/Tanggal  

No
Nama
Disiplin
Kerjasama
Kejujuran
Kepedulian
Tanggung
jawab
Skor
Nilai
1








2








3









Mengetahui,                                                                               ……………..., … Juli 2014                    
Kepala SMA/MA…………...                                                    Guru Mata Pelajaran Biologi,



......................................                                                             ............................................
NIP................................                                                             NIP.....................................
------------------




No comments:
Write komentar